HANURA apresiasi sosialisasi KPU tentang persyaratan pengajuan bakal caleg pemilu 2019

oleh -185 Dilihat
oleh
banner 468x60

Bintuni (KADATE) – Sekretaris DPC Partai Hati Nurani Rakyat (HANURA) kabupaten Teluk Bintuni Achmad Rumagia diantara peserta kegiatan sosialisasi mekanisme dan persyaratan pengajuan bakal calon Anggota DPRD Teluk Bintuni pada Pemilu 2019 di aula KPU, Senin (4/6), mengapresiasi terlaksananya kegiatan tersebut.

Sebab baginya, sangat penting diketahui oleh partai politik tentang mekanisme dan persyaratan pengajuan bakal calon anggota DPRD pada Pemilu 2019 khususnya bagi yang pemula.

banner 336x280

Seperti jumlah keterwakilan perempuan 30 persen dari jumlah calon anggota DPRD yang diajukan partai politik di tiap-tiap Daerah Pemilihan (Dapil). Pasalnya, yang dibayangkan sejauh ini dengan mengacu pada Pemilu 2014 lalu ternyata berbeda.

“Kami dari Partai HANURA menanggapi kegiatan sosialisasi dari KPU ini menang sangat memuaskan, karena kita bisa melihat kesiapan dari para bakal Caleg yang ada di partai. Sehingga perlu persiapan yang lebih baik.

Misalnya, keterwakilan perempuan 30 persen, empat kursi itu dua laki-laki dan dua perempuan, dan ini aturan yang mesti kita taat dalam mengajukan Bakal Caleg ke KPU,” ungkap pace Kumis, begitu sapaan Sekretaris Partai HANURA Bintuni itu. [Daniel MD]

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.