BINTUNI, kadatebintuni.com ~ Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Teluk Bintuni Gustaf Manuputty, S.Sos MM menjadi inspektur upacara peringatan hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-73 di Mayado Distrik, Jumat (17/8).
Upacara yang dihadiri pula oleh beberapa kepala Distrik serta kepala kampung yang berdekatan seperti Tembuni, Moskona Selatan, Moskona Barat itu berlangsung lancar.
Bagi Gustaf Manuputty yang mengawali karier PNS pertama di kawasan Moskona Teluk Bintuni yang masih gabung dengan Manokwari itu di lantik menjadi Camat (Kepala Distrik sekarang,red) Moskona Selatan sudah mengenal daerah Mayoda dan tak terlupakan. Ia kembali sebagai pejabat paling senior di PNS/ASN kabupaten Teluk Bintuni ini.
Boleh jadi diantara mereka yang hadiri upacara juga pernah hadir di upacara 17 Agustus saat masih kecamatan Moskona Selatan, belum ada pemekaran Distrik Mayado. Dalam suatu kesempatan pejabat nomor tiga di kabupaten terluas wilayah di provinsi Papua Barat ini pernah berujar bahwa semua sudah diatur oleh Tuhan. [Daniel MD]