BINTUNI, Kadatebintuni.com – Kepolisian Resor Teluk Bintuni kini menyediakan layanan ramah penyandang disabilitas atau difabel. Peningkatan fasilitas pelayanan publik ini guna mewujudkan program PRESISI oleh Kapolri Listyo Sigit Prabowo.
Sarana dan prasarana khusus bagi penyandang disabilitas, mulai dari akses jalan, parkir hingga toliet kini sudah tersedia atau di rancang khusus bagi penyandang disabilitas termasuk ketersediaan kursi roda dan the white cane.
“Kami akan terus berinovasi sehingga tidak ada sekat batasan bagi masyarakat dalam mengakses pelayanan kepolisian,” ujar Kapolres AKBP Hans Rachmatulloh Irawan, S.IK.
Penyediaan layanan ramah difabel sebagai bentuk penjabaran dari kebijakan Kapolri demi mewujudkan polisi yang prediktif, responsibilitas, transparan, dan berkeadilan atau Presisi.
Kata Kapolres, pihaknya akan terus mengupayakan semua pelayanan publik di Polres Bintuni sudah ramah difabel. Seperti di Penjagaan, SKCK, Satpas SIM, Sidik Jari begitupun hingga nantinya ke tingkat Polsek.
Kapolres mengungkapkan, memberikan kemudahan dan hak yang sama bagi penyandang disabilitas supaya pelayanan kepolisian bisa dinikmati oleh semua kalangan masyarakat.
“Dengan demikian penyandang disabilitas dapat merasakan kenyamanan dalam menerima pelayanan,” ujarnya. (ist/Azrul)